Judul postingan RSS Feed : TKN: Jokowi Paham Diplomasi 'Soft Power', Prabowo Seperti Pengamat Militer
link : TKN: Jokowi Paham Diplomasi 'Soft Power', Prabowo Seperti Pengamat Militer
TKN: Jokowi Paham Diplomasi 'Soft Power', Prabowo Seperti Pengamat Militer
March 31, 2019 at 07:19PM Feed Digital:TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penampilan calon presiden urut 01 Joko Widodo dan capres nomor urut 02 Prabowo Subianto saat debat Pilpres 2019 keempat di Hotel Shangri La, Jakarta pada Sabtu (30/3/2018) malam mendapat penilaian dari sejumlah pihak.
Tak terkecuali dari Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Jokowi-Ma'ruf Amin, Johnny G Plate yang memandang capres besutannya lebih memahami isu pertahanan dan keamanan nasional pada era ini.
Jokowi, menurutnya, menggunakan pendekatan halus atau soft approach saat berdiplomasi.
Sementara Prabowo dinilai lebih banyak menekankan hard power approach denga menumpukan pada kekuatan militer RI. Johnny bahkan menyebut Prabowo lebih seperti pengamat militer dan kritikus dibandingkan sebagai capres.
Baca: Merokok Saat Berkendara Bakal Didenda Rp 750 Ribu, Ini Penjelasan Polisi
"(Prabowo) militeristik minded, perang-perang terus. Pendekatan kekuatan militer. Padahal saat ini, yang perlu ditampilkan Indonesia sebagau negara yaitu soft policy, pada saat yang sama kita juga membangun kekuatan militer. Tidak bisa kita merendahkan kekuatan milier kita," kata dia di Jakarta, Minggu (31/3/2019).
"Tekanan indonesia dan profil indonesia adalah soft power approach. Gagasan Jokowi adalah pemimpin yang berpengalaman. Mengelola kebijakan danke tahanan negara. Tidak hanya pendekatan lama," lanjut Sekjen Partai Nasdem itu.
Menurut dia, Jokowi menyajikan pandangan di bidang pertahanan dan keamanan yang lebih visioner, dibandingkan Prabowo Subianto yang lebih banyak mengambil pendekatan masa lalu.
"Pendekatan masa lalu oleh prabowo lebih mengambil peran sebagai pengamat militer. Jokowi melihat saat kini dan masa depan," pungkasnya.
Sebelumnya, dalam Debat Pilpres 2019 keempat, Jokowi dan Prabowo sempat menyinggung anggaran belanja untuk pertahanan dan keamanan Indonesia.
Prabowo menilai kekuatan TNI rapuh akibat anggaran belanjanya minim. Sementara Jokowi menggarisbawahi anggara pemerintah untuj investasi industri alutsista.
Tribunnews.com
Demikianlah Artikel TKN: Jokowi Paham Diplomasi 'Soft Power', Prabowo Seperti Pengamat Militer
Anda sekarang membaca artikel TKN: Jokowi Paham Diplomasi 'Soft Power', Prabowo Seperti Pengamat Militer dengan alamat link https://subscribe-id.blogspot.com/2019/03/tkn-jokowi-paham-diplomasi-soft-power.html
No comments: