Judul postingan RSS Feed : Resahkan Warga Akibat Mabuk Eximer, Seorang Pemuda di Jakarta Barat Dicokok Polisi
link : Resahkan Warga Akibat Mabuk Eximer, Seorang Pemuda di Jakarta Barat Dicokok Polisi
Resahkan Warga Akibat Mabuk Eximer, Seorang Pemuda di Jakarta Barat Dicokok Polisi
December 30, 2018 at 10:03PM Feed Digital:TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aparat Polsek Tambora mengamankan seorang pemuda berinisial IS (24) karena dianggap menimbulkan keresahan masyarakat di Kelurahan Angke, Jakarta Barat.
Setelah pemuda tersebut digeledah, polisi menemukan empat butir obat jenis eximer.
Kapolsek Tambora Kompol Iver Son Manossoh, membenarkan kejadian tersebut.
Baca: Respons Ade Armando Sikapi Langkah Hukum yang Akan Diambil Pihak Syafri Adnan
Menurutnya pemuda pengangguran tersebut diamankan setelah dianggap meresahkan karena pengaruh obat-obatan.
"Iya benar, pelaku diamankan dan dilakukan pembinaan," kata Kompol Iver, Minggu (30/12/2018).
Dikatakan Iver, penangkapan remaja tersebut, berawal dari laporan masyarakat yang mengaku resah ada seorang remaja yang diduga mabok dan meresahkan.
Baca: Harga Minyak Kelapa Sawit Mentah Alami Kenaikan
Atas laporan tersebut petugas selanjutnya mendatangi lokasi.
Setelah dilakukan pengeledahan para remaja tersebut ditemukan 4 butir eximer yang disembunyikan di dalam saku celana.
Diduga pria tersebut membuat onar karena pengaruh obat tersebut.
"Saat diperiksa, perilakunya tidak wajar dan mengakui sudah minum 4 butir (eximer). Selanjutnya diamankan dan dibawa ke Mapolsek Tambora untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," ucapnya.
Penulis: Joko Supriyanto
Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul: Pemuda Mabuk Eximer Diciduk Petugas Polsek Tambora
Tribunnews.com
Demikianlah Artikel Resahkan Warga Akibat Mabuk Eximer, Seorang Pemuda di Jakarta Barat Dicokok Polisi
Anda sekarang membaca artikel Resahkan Warga Akibat Mabuk Eximer, Seorang Pemuda di Jakarta Barat Dicokok Polisi dengan alamat link https://subscribe-id.blogspot.com/2018/12/resahkan-warga-akibat-mabuk-eximer.html
No comments: