Pengamat Sebut Elektabilitas Gibran Tinggi di Jawa Tengah, Tapi Tergantung Ketua Umum PDI Perjuangan
Judul postingan RSS Feed : Pengamat Sebut Elektabilitas Gibran Tinggi di Jawa Tengah, Tapi Tergantung Ketua Umum PDI Perjuangan
link : Pengamat Sebut Elektabilitas Gibran Tinggi di Jawa Tengah, Tapi Tergantung Ketua Umum PDI Perjuangan
Pengamat Sebut Elektabilitas Gibran Tinggi di Jawa Tengah, Tapi Tergantung Ketua Umum PDI Perjuangan
January 29, 2023 at 01:53AM Feed Digital:Laporan wartawan Tribunnews, Ibriza Fasti Ifhami
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pengamat politik Adi Prayitno mengatakan, majunya Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka di pemilihan gubernur (Pilgub) 2024 tergantung Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
"Saya kira persoalan Gibran mau maju di Pilgub tentu sangat tergantung bagaimana sikap dan rekomendasi dari PDI Perjuangan ya," kata Adi, saat dihubungi, Sabtu (28/1/2023).
Hal tersebut karena putra dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu adalah kader PDIP.
"Karena Gibran adalah kader PDIP, maka yang paling utama adalah penugasan dari PDIP ya," ucapnya.
"Boleh tidaknya maju di Pilgub ya. Baik di Jawa Tengah maupun di Jakarta, semua sangat tergantung PDIP. Jadi nasib Gibran di Pilgub itu tergantung Megawati," sambung Adi.
Padahal Adi menjelaskan, secara elektabilitas Gibran lebih kuat di Jawa Tengah.
Lanjutnya, elektabilitas Gibran juga lebih tinggi daripada tokoh-tokoh lain.
"Alasannya ya Gibran populer dan elektabilitasnya bagus ya dibanding yang lain," katanya.
Selain itu, Adi mengatakan, Jawa Tengah merupakan daerah yang terdapat banyak pendukung PDIP.
Baca juga: Wacana Gibran Maju Cagub, Sekjen PDIP: Tunjukkan Legacy dan Keluarkan Kinerja Terbaik di Solo
"Yang kedua. Jawa Tengah itu adalah kandangnya banteng," ujarnya.
Tribunnews.com
Demikianlah Artikel Pengamat Sebut Elektabilitas Gibran Tinggi di Jawa Tengah, Tapi Tergantung Ketua Umum PDI Perjuangan
Anda sekarang membaca artikel Pengamat Sebut Elektabilitas Gibran Tinggi di Jawa Tengah, Tapi Tergantung Ketua Umum PDI Perjuangan dengan alamat link https://subscribe-id.blogspot.com/2023/01/pengamat-sebut-elektabilitas-gibran.html
No comments: