Judul postingan RSS Feed : Ribuan ASN di Cirebon Terdaftar Sebagai Penerima Bansos
link : Ribuan ASN di Cirebon Terdaftar Sebagai Penerima Bansos
Ribuan ASN di Cirebon Terdaftar Sebagai Penerima Bansos
November 27, 2021 at 01:42PM Feed Digital:TRIBUNNEWS.COM, CIREBON - Ribuan aparatur sipil negara (ASN) di Kabupaten Cirebon terdaftar sebagai penerima bantuan sosial (bansos) dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Diketahui, DTKS sendiri menjadi patokan pemerintah dalam mendistribusikan berbagai macam bansos kepada masyarakat.
Di antaranya, Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Langsung Tunai (BLT) dan lainnya bagi warga kurang mampu.
Baca juga: BKD Kota Blitar Minta ASN yang Terima Bansos Segera Kembalikan
Kabid Penanganan Fakir Miskin (PFM) Dinsos Kabupaten Cirebon, Gunarsa, mengatakan, ribuan ASN itu terdiri dari pegawai pemda, BUMN, BUMD, TNI, dan Polri.
Bahkan, menurut dia, sejumlah kuwu atau kepala desa dan lima anggota DPRD Kabupaten Cirebon pun masuk dalam data tersebut sebagai penerima bansos.
"Data ini baru ditemukan setelah ada evaluasi bersama Kemensos RI beberapa waktu lalu," ujar Gunarsa kepada Tribuncirebon.com, Sabtu (27/11/2021).
Baca juga: Bansos PKH Tahap 4 Cair November 2021, Simak Cara Cek Penerimanya di cekbansos.kemensos.go.id
Ia mengatakan, jumlah ASN di Kabupaten Cirebon yang terdaftar sebagai penerima bansos dalam DTKS mencapai 2000-an kepala keluarga (KK).
Namun, dari penelusuran sementara pihaknya memastikan tidak semua ASN yang terdata dalam DTKS telah menerima bansos.
Pasalnya, saat dicek di sistem para ASN dan anggota DPRD Kabupaten Cirebon tersebut tidak menerima bansos meski namanya tercantum dalam DTKS.
"Di aplikasi ada keterangannya, misalnya si A masuk DTKS tapi keterangan PKH nihil, BPNT nihil, dan bantuan lainnya juga nihil," kata Gunarsa.
Gunarsa memastikan, saat ini data itu tengah diperbaiki untuk mencoret para ASN dan anggota dewan dari DTKS sebagai penerima bansos.
Baca juga: Bansos PKH Cair di Bulan November 2021, Akses cekbansos.kemensos.go.id untuk Cek Penerimanya
Ia berharap, proses perbaikan data tersebut rampung secepatnya dan kesalahan serupa tidak terulang kembali di kemudian hari.
"Kami sedang berkerja keras memperbaiki datanya, karena mereka tidak menerima bantuan, tapi terdata sebagai warga miskin," ujar Gunarsa.
Berita ini telah tayang di Tribun Jabar berjudul:
Ribuan ASN hingga Anggota DPRD Kabupaten Cirebon Masuk Daftar Penerima Bansos
Tribunnews.com
Demikianlah Artikel Ribuan ASN di Cirebon Terdaftar Sebagai Penerima Bansos
Anda sekarang membaca artikel Ribuan ASN di Cirebon Terdaftar Sebagai Penerima Bansos dengan alamat link https://subscribe-id.blogspot.com/2021/11/ribuan-asn-di-cirebon-terdaftar-sebagai.html
No comments: