Judul postingan RSS Feed : Lokasi Ibu Kota Baru, Strategis dan Kaya Migas - SINDOnews.com
link : Lokasi Ibu Kota Baru, Strategis dan Kaya Migas - SINDOnews.com
Lokasi Ibu Kota Baru, Strategis dan Kaya Migas - SINDOnews.com
loading...
Informasi yang diolah dari kaltimprov.go.id dan wikipedia, Kabupaten Kutai Kartanegara memiliki luas wilayah 27.263,10 km² dan luas perairan sekitar 4.097 km². Kabupaten Kutai Kartanegara yang dibagi dalam 18 wilayah kecamatan dan Ibu kota di Kecamatan Tenggarong.
Kabupaten Kutai Kartanegara merupakan daerah yang kaya sumber daya alam terutama minyak bumi dan gas alam (migas) serta batubara. Perekonomian Kutai Kartanegara pun didominasi sektor pertambangan dan penggalian yang mencapai lebih dari 77%.
Baca Juga:
Secara geografis Kabupaten Kutai Kartanegara memiliki wilayah yang straregis. Di sebelah utara berbatasan dengan Kabupaten Malinau dan Provinsi Kalimantan Utara. Di sebelah timur berbatasan dengan Kabupaten Kutai Timur, Kota Bontang, dan Selat Makassar.
Sedangkan di sebelah Selatan berbatasan dengan Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kota Balikpapan. Adapun di sebelah barat berbatasan dengan Kabupaten Kutai Barat dan Kabupaten Mahakam Ulu. (Baca juga; Kaltim, Provinsi Terluas Kedua dengan Sumber Daya Alam Melimpah)
Sedangkan Kabupaten Penajam Paser Utara memiliki luas wilayah daratan 321.155 hektare dan luas wilayah lautan 400 km2. Kabupaten Penajam Paser Utara terdiri dari empat kecamatan, yakni Kecamatan Penajam sebagai ibu kota kabupaten, Waru, Babulu, dan Sepaku.
Kabupaten ini berbatasan dengan Kabupaten Kutai Kartanegara di sebelah Utara. Sebelah timur berbatasan dengan Selat Makassar. Sebelah selatan berbatasan dengan Kabupaten Paser. Sebelah barat berbatasan dengan Kabupaten Kutai Barat.
Kabupaten Penajam Paser Utara memiliki sumber daya alam yang beragam, perkebunan, pertanian, perikanan, peternakan, pertambangan, dan Kehutanan. Potensi pariwisata di Kabupaten Penajam Paser Utara sangat didukung letaknya yang strategis sebagai pintu gerbang trans Kalimantan serta menjadi lalu lintas perdagangan antar provinsi.
(wib)
Berita teratas - Google Berita
Demikianlah Artikel Lokasi Ibu Kota Baru, Strategis dan Kaya Migas - SINDOnews.com
Anda sekarang membaca artikel Lokasi Ibu Kota Baru, Strategis dan Kaya Migas - SINDOnews.com dengan alamat link https://subscribe-id.blogspot.com/2019/08/lokasi-ibu-kota-baru-strategis-dan-kaya.html
No comments: