Judul postingan RSS Feed : Rossi Mencoba Bangkit di MotoGP Ceko
link : Rossi Mencoba Bangkit di MotoGP Ceko
Rossi Mencoba Bangkit di MotoGP Ceko
August 01, 2019 at 08:15AM Jakarta - Usai jeda musim panas, MotoGP akan kembali bergulir akhir pekan ini di Republik Ceko. Di Sirkuit Brno, Valentino Rossi memulai misinya untuk bangkit.Sebelum libur musim panas, Rossi mendapat serangkaian hasil buruk. Rider Monster Energy Yamaha itu gagal finis di tiga balapan beruntun sebelum kemudian finis kedelapan di MotoGP Jerman.
Hasil-hasil tersebut membuat Rossi semakin tercecer di klasemen MotoGP. Rossi kini ada di peringkat keenam dengan 80 poin dari sembilan balapan.
Rossi tercatat menang tujuh kali di Brno dan naik podium sebanyak 14 kali. Podium terakhir ia dapat pada 2016 saat finis kedua di balapan.
"Selama jeda musim panas, penting untuk istirahat setelah paruh pertama musim. Tapi sekarang saya tidak sabar untuk kembali ke trek, kembali menunggangi M1, dan konsentrasi ke paruh kedua," ujar Rossi seperti dikutip Crash.
"Kami akan menghadapi dua balapan beruntun di mana perlu untuk bekerja dengan baik dan mendapat hasil sebaik mungkin."
Tak cuma bicara soal pentingnya paruh kedua musim 2019, Rossi juga mulai berpikir soal musim depan. Ia akan menjajal prototipe M1 2020 pada tes di hari Senin (5/8/2019).
"Ini akah jadi paruh kedua yang penting karena kami harus meningkat dan kami juga akan mulai mempersiapkan untuk 2020, dimulai dengan tes di hari Senin," lanjut Rossi.
"Brno adalah trek yang selalu saya sukai. Saya ingin bekerja dengan baik bersama tim agar punya akhir pekan yang bagus. Kami butuh hasil bagus, jadi kami akan melakukan yang terbaik," katanya.
Simak Video "Kebersamaan Rossi dan Yamaha di MotoGP Segera Berakhir"
[Gambas:Video 20detik]
(nds/mrp)
from sport.detik
Demikianlah Artikel Rossi Mencoba Bangkit di MotoGP Ceko
Anda sekarang membaca artikel Rossi Mencoba Bangkit di MotoGP Ceko dengan alamat link https://subscribe-id.blogspot.com/2019/07/rossi-mencoba-bangkit-di-motogp-ceko.html
No comments: