Judul postingan RSS Feed : Begini Kondisi Sebenarnya Pesawat Lion Air JT610 Sebelum Jatuh - Dream
link : Begini Kondisi Sebenarnya Pesawat Lion Air JT610 Sebelum Jatuh - Dream
Begini Kondisi Sebenarnya Pesawat Lion Air JT610 Sebelum Jatuh - Dream
Sebelumnya, beredar kabar yang menyebut pesawat Lion Air tidak laik terbang. Begini kondisi sebenarnya.
Dream - Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) memastikan pesawat Lion Air PK-LQP laik terbang saat jatuh di Tanjung Karawang, Jawa Barat, pada 29 Oktober 2018.
" KNKT tidak pernah menyatakan bahwa pesawat Lion Air Boeing 737-8 (MAX) registrasi PK-LQP tidak laik terbang," ujar Ketua Sub Komite Invesitasi Kecelakaan Penerbangan KNKT, Nurcahyo Utomo, di kantornya, Jakarta, Kamis 29 November 2018.
Nurcahyo menambahkan, pesawat ini juga laik terbang saat menempuh rute Denpasar-Cengkareng. Meski dalam laporan awal terdapat rekomendasi agar pilot kembali ke Bandara Ngurah Rai.
" Kami tekankan kembali bahwa dari data perawatan pesawat yang tercatat di Aircraft Flight Maintenance Log (AFML), engineer telah melakukan perbaikan dan pengujian, berdasar hasil pengujian pesawat laik terbang," ucap dia.
Laporan awal itu, kata Nurcahyo, diterbitkan 30 hari setelah kecelakaan. Hal ini berdasarkan PP 62 tahun 2013 dan ICAO Annex 13. " Laporan awal atau preliminary report tidak memuat analisa dan recommendations," kata dia.
Sebelumnya, sejumlah media membuat pemberitaan KNKT menyebut PK-LQP tidak laik terbang. Pesawat ini sempat bermasalah ketika terbang dari Denpasar menuju Cengkareng.
Manajemen Lion Air bereaksi atas pemberitaan tersebut. Presiden Direktur Lion Air, Edward Sirait membantah PK-LQP disebut tidak laik terbang. Dia mendasarkan pendapatnya pada catatan perawatan pesawat dan hasil pemeriksaan teknisi.
2 dari 5 halaman
Berita teratas - Google Berita
Demikianlah Artikel Begini Kondisi Sebenarnya Pesawat Lion Air JT610 Sebelum Jatuh - Dream
Anda sekarang membaca artikel Begini Kondisi Sebenarnya Pesawat Lion Air JT610 Sebelum Jatuh - Dream dengan alamat link https://subscribe-id.blogspot.com/2018/11/begini-kondisi-sebenarnya-pesawat-lion.html
No comments: